IKLAN HEADER

Materi PJOK kelas 7 SMP Aktivitas permainan bola besar " Bola Voli". 

1.  Pengertian dan Asal-Usul Bola voli
Permainan bola voli adalah suatu cabang olahraga melambungkan bola melewati di atas jaring atau net, dengan maksud dapat menjatuhkan bola di dalam lapangan permainan lawan untuk mencari kemenangan dalam bermain. Melambungkan dan memantulkan bola ke udara harus mempergunakan bagian tubuh mana saja (asalkan sentuhan/pantulannya harus sempurna).
MATERI PJOK KELAS 7 SMP AKTIVITAS PERMAINAN BOLA BESAR " BOLA VOLI"
MATERI PJOK KELAS 7 SMP AKTIVITAS PERMAINAN BOLA BESAR " BOLA VOLI"

Permainan bola voli mulanya dimainkan untuk aktivitas rekreasi, untuk para usahawan. Permainan bola voli kemudian berkembang dan menjadi populer di daerah pariwisata dan dilakukan di lapangan terbuka, tepatnya di Amerika Serikat  pada musim panas tiba. Selanjutnya berkembang ke Kanada. Melalui gerakan internasional YMCA, permainan bola voli meluas ke negara lainnya, yaitu Kuba (tahun 1905), Puerto Rico (tahun 1909), Uruguay (tahun 1912), dan Cina sertaJepang (tahun 1913).

Permainan bola voli di Indonesia berkembang sangat pesat di seluruh lapisan masyarakat, sehingga timbul klub-klub di kota besar di seluruh Indonesia. Dengan dasar itulah, maka pada tanggal 22 Januari 1945 PBVSI (Persatuan Bola voli Seluruh Indonesia) didirikan di Jakarta bersamaan dengan kejuaraan nasional yang pertama. Pertandingan bola voli masuk acara resmi dalam PON II di Jakarta dan POM I di Yogyakarta. Setelah tahun 1962 perkembangan bola voli seperti jamur tumbuh di musim hujan.

2.  Lapangan Permainan Bola voli
Lapangan dan Bola Voli
3.  Aktivitas Pembelajaran Gerak Spesifik Permainan Bola voli 
Permainan bola voli merupakan permainan bola besar beregu yang memerlukan keterampilan dan kerja sama yang baik. Kerja sama yang terjalin akan menghasilkan sebuah prestasi yang baik pula. Tanpa kerja sama mustahil sebuah kemenangan akan didapat. Untuk itu diperlukan teknik-teknik permainan
yang beragam, baik individu maupun tim. 

Gerak spesifik dalam permainan bola voli dapat diartikan sebagai cara memainkan bola dengan efisien dan efektif  sesuai dengan peraturan permainan yang berlaku untuk mencapai suatu hasil yang optimal. Gerak spesifik permainan  bola voli yang harus ditingkatkan keterampilannya antara lain: passing bawah,  passing atas, spike, servis, dan bendungan. Peserta didik  menunjukkan nilai-nilai sikap seperti: sportivitas, kerja sama, tanggung jawab, dan disiplin.

Cara bermain bola voli yang dimodifikasi adalah berikut ini.
1) Bentuklah regu tiap regu 3-4 orang.
2) Pasanglah seutas tali/net di tengah lapangan dengan ketinggian 1,5 – 2 meter.
3) Kemudian kedua regu membuat formasi berbanjar dan saling berhadap-hadapan.
4) Mula-mula regumu melempar bola ke lapangan lawan.
5) Kemudian regu lawan berusaha mengembalikannya dengan menggunakan  passingatas.
6) Pemain yang telah passing bola, kemudian berlari berpindah ke lapangan  lawan.
7) Lakukan a ktivitas pembelajaran ini berulang-ulang secara bergantian.
8) Bola tidak boleh sampai menyentuh tali atau bola terjatuh.
9) Selama pembelajaran ini, amati dan rasakan perkenaan bola dengan telapak  tanganmu, dan tenaga yang disalurkan ke bola sehingga bola memantul dengan baik.
10) Selama pembelajaran, berikan koreksi gerakan yang dilakukan oleh temanmu.

a.    Aktivitas pembelajaran gerak spesifik passing
Passing adalah mengoperkan bola kepada teman seregunya dengan gerak tertentu, sebagai langkah awal untuk menyusun pola serangan kepada regu lawan.
1)   Aktivitas pembelajaran gerak spesifik passing bawah 
Amati dan peragakan gerakan passing bawah permainan bola voli berikut ini.
a) Berdiri dengan kedua kaki dibuka selebar bahu dan lutut ditekuk.
b) Rapatkan  dan luruskan kedua lengan di depan badan hingga kedua ibu jari  sejajar.
c) Lakukan gerakan mengayunkan kedua lengan secara bersamaan dari bawah  ke atas hingga setinggi bahu.
d) Saat bola tersentuh kedua lengan kedua lutut diluruskan.
e) Perkenaan bola yang baik tepat pada pergelangan tangan.

2) Bentuk-bentuk aktivitas pembelajaran passing bawah
Gerakan passing bawah dapat dilakukan dengan cara: berpasangan dan berkelompok. Dalam melakukan gerakan passing bawah, peserta didik diharapkan dapat menunjukkan nilai-nilai sikap seperti: sportivitas, kerja sama, tanggung jawab, dan disiplin.

a) Aktivitas Pembelajaran 1 : passing bawah dari hasil pantulan kelantai. 

Amati dan peragakan gerakan memantulkan bola ke lantai dan melambungkan
bola dengan kedua tangan permainan bola voli berikut ini.
(1) Berdiri tegak, kaki kiri di depan dan kaki kanan dibelakang.
(2) Pantulkan bola ke lantai.
(3) Pada saat bola melambung dan mengarah ke bawah, lalukan passing bawah  dengan kedua tangan.
(4) Poros atau pusat gerakan berada pada kedua bahu.
(5)Lakukan pembelajaran ini secara berulang-ulang di tempat dan dilanjutkan  dengan gerakan maju-mundur serta menyamping.

b) Aktivitas pembelajaran 2 : melambungkan bola ke atas kemudian passing dengan kedua tangan. 
Amati dan peragakan gerakan melambungkan bola ke atas kemudian passing dengan kedua tangan permainan bola voli berikut ini.
(1) Berdiri tegak, kedua kaki dibuka, kedua lutut sedikit ditekuk
(2) Lambungkan bola dengan kedua tangan.
(3) Pada waktu bola mengarah ke bawah passing dengan dua tangan saat bola berada di depan dada.

c) Aktivitas pembelajaran 3: Passing bawah secara berpasangan atau
berkelompok.
Amati dan peragakan gerakan passing bawah secara berpasangan atau berkelompok dalam permainan bola voli berikut ini.
(1)Cari temanmu yang seimbang.
(2)Berdiri berhadapan dengan satu kaki di depan, kedua lutut sedikit ditekuk.
(3) Lambungkan bola ke temanmu dengan kedua tangan.
(4) Kemudian temanmu menerimanya dengan passing bawah.
(5) Setelah sampai 10 – 15 kali lambungan, lakukan pergantian posisi.

d) Aktivitas pembelajaran 4 : melakukan pembelajaran passing bola melalui atas net/tali yang dipasang melintang secara berpasangan.
Amati dan peragakan cara passing bola melalui atas net/tali yang dipasang
melintang secara berpasangan permainan bola voli berikut ini.
(1)Cari temanmu yang seimbang.
(2) Bentangkanlah seutas tali setinggi 1,5 – 2 meter pada lapangan permainan bola voli.
(3) Berdiri berhadapan dengan satu kaki di depan, kedua lutut sedikit ditekuk.
(4) Pasangan melambungkan bola dengan kedua tangan, kemudian kamu  mengembalikan bola dengan passing bawah kepada temanmu.

e) Aktivitas Pembelajaran 5 : melakukan pembelajaran passing bola dalam bentuk bermain pada lapangan kecil
Amati dan peragakan cara passing bola dalam bentuk bermain pada lapangan kecil permainan bola voli berikut ini.
(1) Cari temanmu tiga sampai empat orang perkeompok.
(2) Bentangkanlah seutas tali setinggi 1,5 – 2 meter pada lapangan permainan bola voli.
(3) Kemudian setiap pemain dapat menempati posisi di lapangan permainan masing-masing.
(4) Lalu bola dimainkan dengan tiga kali pukulan dengan passing bawah.
(5) Setelah pukulan kedua, bola tersebut harus melewati net dan masuk kelapangan lawan.
(6) Setelah bola jatuh di lapangan lawan, lakukan pola gerakan yang sama.

b. Aktivitas pembelajaran servis bawah
Pada mulanya servis hanya merupakan pukulan pembukaan untuk memulai suatu permainan. Sesuai dengan kemajuan permainan, servis ditinjau dari sudut taktik merupakan suatu serangan awal untuk mendapat nilai agar suatu regu berhasil meraih kemenangan. 

Keberhasilan suatu servis tergantung pada kecepatan bola, lintasan perputaran bola dan penempatan bola ke tempat kosong atau yang meyulitkan pemain lawan untuk mengembalikan bola.
1) Aktivitas pembelajaran servis bawah
Servis bawah adalah servis yang sangat sederhana dan diajarkan terutama  untuk pemain pemula. Gerakannya lebih alamiah dan tenaga yang dibutuhkan tidak terlalu besar. 
Amati dan peragakan gerakan servis bawah permainan bola voli berikut ini.
a) Berdiri dengan kaki kiri di depan, kaki kanan di belakang. 
b) Bola dipegang oleh tangan kiri.
c) Kemudian lambungkan bola setinggi bahu.
d) Lalu pada saat yang bersamaan lengan kanan diayunkan ke belakang,  selanjutnya pukul bola dengan tangan kanan.
e) Perkenaan bola tepat pada tangan, dan telapak tangan mengahadap ke arah bola.
f)  Pukulan dilakukan dengan tangan dalam keadaan mengepal.
g) Setelah bola dipukul, diteruskan dengan melangkahkan kaki kanan ke depan

2) Bentuk-bentuk aktivitas pembelajaran servis bawah
a) Aktivitas pembelajaran 1 : memukul-mukul bola ke lantai dengan telapak tangan rapat.
Amati dan peragakan gerakan memukul-mukul bola ke lantai dengan telapak tangan rapat dalam permainan bola voli berikut ini.
(1) Berdiri dengan kaki kiri di depan dan kaki kanan di belakang dengan kedua lutut sedikit ditekuk
(2)Kemudian coba pukul-pukulkan bola dengan jari-jari tangan terbuka.
(3) Lakukan memukul-mukul bola tersebut  15– 20 kali pukulan secara berulang-ulang

b)  Aktivitas pembelajaran 2: melakukan servis bawah berhadapan dengan jarak  ± 9 m (melebar lapangan) secara bergantian.
Amati dan peragakan gerakan servis bawah berhadapan dengan jarak ± 9 m (melebar lapangan) secara bergantian permainan bola voli berikut ini.
(1) Cari temanmu yang seimbang.
(2) Berdiri berhadapan dengan jarak 9 meter dengan kaki kiri di depan dan kaki  kanan di belakang dengan kedua lutut sedikit ditekuk.
(3) Lakukan pukulan servis bawah dan temanmu menangkap bola tersebut.
(4) Lakukan pergantian permainan servis bawah setelah melakukan 15 – 20 kali pukulan.
(5) Selama pembelajaran, berikan koreksi gerakan yang dilakukan oleh  temanmu.

c) Aktivitas Pembelajaran 3: melakukan servis bawah melewati atas
net atau tali yang dipasang melintang.
Amati dan peragakan gerakan servis bawah melewati atas net atau tali yang dipasang melintang. Tahap pertama dari jarak 3 meter (garis serang).  Tahap kedua dari jarak 6 meter. Tahap terakhir dari belakang garis lapangan permainan bola voli dengan petunjuk sebagai berikut.
(1) Bentuklah  regu, tiap regu terdiri dari 3- 4 orang.
(2) Berdiri berhadapan diantara net, kaki kiri di depan dan kaki kanan di  belakang dengan kedua lutut sedikit ditekuk.
(3) Lakukan pukulan servis bawah dan temanmu menangkap bola tersebut.
(4) Jika sudah lancar melakukan servis bawah dengan jarak 3 meter, kamu dapat  menambah jarak 6 meter dan 9 meter.
(5) Selama pembelajaran, berikan koreksi gerakan yang dilakukan oleh temanmu.

d)  Aktivitas Pembelajaran 4 : melakukan servis bawah dari belakang garis lapangan (jarak ± 9 m) dengan cara bergeser ke samping kiri dan kanan setelah melakukan servis.
Amati dan peragakan gerakan servis bawah dari belakang garis lapangan (jarak ± 9 m) dengan cara bergeser ke samping kiri dan kanan, dengan cara berikut ini.
(1) Bentuklah regu, tiap regu terdiri dari 3- 4 orang.
(2) Berdiri berhadapan dengan jarak 9 meter, kaki kiri di depan dan kaki kanan  di belakang dengan kedua lutut sedikit ditekuk.
(3) Lakukan pukulan servis bawah dan temanmu menangkap bola tersebut dibelakang garis servis lapangan.
(4)Selama pembelajaran, berikan koreksi gerakan yang dilakukan oleh temanmu.

4.  Aktivitas pembelajaran gerak dasar bermain bola voli dimodifikasi menggunakan passing bawah dan atas
Permainan bola voli diperagakan dengan keterampilan gerak dasar dan taktik memainkan bola di lapangan untuk meraih kemenangan dalam setiap pertandingan. Keterampilan gerak dasar memainkan bola voli yang harus ditingkatkan diantaranya adalah passing bawah, passing atas, dan servis.

Bentuk-bentuk variasi-variasi bermain bola voli antara lain berikut ini.
a. Aktivitas bermain bola voli dengan melewati tali
Permainan ini merupakan persiapan yang ideal untuk permainan bola voli yang sebenarnya. Aturan permainan sederhana, begitu pula geraknya (lempar dan tangkap). Permainan ini memungkinkan adanya peningkatan menuju pertandingan yang berlangsung cepat dan memeras tenaga. Amati dan peragakan aktivitas bermain bola voli dengan melewati tali
berikut ini.
1) Bentuklah regu, tiap regu terdiri dari 3- 4 orang.
2) Pasanglah seutas tali/net di tengah lapangan dengan ketinggian 1,5 – 2 meter.
3) Kemudian kedua regu saling berhadap-hadapan.
4) Mula-mula regumu melempar bola ke lapangan lawan.
5) Kemudian regu lawan berusaha menangkapnya dan melemparkannya  kembali ke lapangan lawan.
6) Bola tidak boleh sampai menyentuh tali.
7) Bila bola menyentuh net atau terjatuh di tanah, regu lawan mendapat satu  angka kemenangan.
8) Regu yang menang ialah yang lebih dulu mencapai 15 angka (dengan selisih  kemenangan paling sedikit 2 angka).
9) Selama pembelajaran, berikan koreksi gerakan yang dilakukan oleh temanmu.

b.      Aktivitas memainkan bola dengan pass atas
Amati dan peragakan aktivitas bermain bola voli dengan memainkan bola dengan pass atas berikut ini.
1) Bentuklah  regu, tiap regu terdiri dari 3- 4 orang.
2) Pasanglah seutas tali/net di tengah lapangan dengan ketinggian 1,5 – 2 meter.
3) Kemudian kedua regu membuat formasi berbanjar dan saling berhadap-hadapan.
4) Mula-mula regumu melempar bola ke lapangan lawan.
5) Kemudian regu lawan berusaha mengembalikannya dengan menggunakan  passing atas.
6) Pemain yang setelah mempassing bola, kemudian berlari berpindah ke lapangan lawan.
7) Lakukan aktivitas pembelajaran ini berulang-ulang secara bergantian.
8) Bola tidak boleh sampai menyentuh tali atau terjatuh.
9) Selama pembelajaran ini coba kamu amati dan rasakan perkenaan bola  dengan jari-jari tanganmu, dan tenaga yang salurkan ke bola sehingga bola memantul dengan baik.
10) Selama pembelajaran, berikan koreksi gerakan yang dilakukan oleh temanmu.

c. Aktivitas memainkan bola dengan tiga sentuhan
Amati dan peragakan aktivitas bermain bola voli dengan memainkan bola dengan tiga sentuhan berikut ini.
1) Cari temanmu 4 atau 6 orang.
2) Pasanglah seutas tali/net di tengah lapangan dengan ketinggian 1,5 – 2 meter.
3) Kemudian kedua regu saling berhadap-hadapan.
4) Permainan dimulai dengan mengoperkan bola terlebih ke teman seregumu.
5) Pemain tidak diperkenankan menyentuh bola kedua kali berturut-turut.
6) Dalam permainan, setiap regu dapat melakukan pukulan paling banyak tiga sentuhan.
7) Bila bola ditangkap atau dilempar berarti kamu membuat kesalahan.
8) Regu yang paling dulu mencapai 15 angka dinyatakan sebagai pemenang.
9) Selama pembelajaran, berikankoreksi gerakan yang dilakukan oleh temanmu.

Soal Latihan

1. Permainan bola voli adalah . . . . *
a. suatu cabang olahraga melambungkan bola melewati di atas jaring atau net
b. suatu cabang olahraga melambungkan bola melewati garis finish
c. suatu cabang olahraga melambungkan bola melewati gawang
d. suatu cabang olahraga melambungkan bola melewati ring

2. Kapan PBVSI (Persatuan Bola voli Seluruh Indonesia) didirikan . . . . 

a. 21 Januari 1945
b. 22 Januari 1945
c. 23 Januari 1945
d. 24 Januari 1945
3. Ukuran berat bola voli adalah . . . . gram 

a. 200-220
b. 200-240
c. 200-260
d. 200-280

4. Pada aktivitas pembelajaran gerak spesifik passing bawah perkenaan bola yang tepat adalah ....

a. Pergelangan tangan
b. Kedua lengan tangan
c. Kepalan tangan
d. siku tangan

5. Pada aktivitas memainkan bola dengan pass atas menggunakan seutas tali yang dipasang dengan ukuran ketinggian . . . . meter 

a. 1,2 - 2
b. 1,3 - 2
c. 1,4- 2

d. 1,5 - 2


34 Komentar

  1. Nama:muhamad yusub
    Kelas:74
    Sya sudah membacanya buk

    BalasHapus
  2. Klas:73b
    Nama:Sheila ayu saputri
    Membaca lebih bisa membatu saya

    BalasHapus
  3. asalamualaikum nama saya ERICHE FITRIANA
    kelas 73
    sebelum saya mengerjakan soal yang diberikan pada bapak ibu saya membaca disitu saya agak kebingungan untuk menjawab setelah saya membaca ini semua ada ,tetapi disaat saya melihat skor saya 80/100 itu udh lumayan bagus kok tapi saya harus lebih teliti itu aja ibukbapak terimakasih

    BalasHapus
  4. Assalamualaikum nama saya Willia Saputri kelas 7³ ,setelah saya membaca literasi saya mulai paham , dan saya dapat menjawab pertanyaan uji kopetensi dengan hasil memuaskan

    BalasHapus
  5. Assalamualaikum nama saya Willia Saputri kelas 7³ ,setelah saya membaca literasi saya mulai paham , dan saya dapat menjawab pertanyaan uji kopetensi dengan hasil memuaskan

    BalasHapus
  6. Assalamualaikum nama saya Willia Saputri kelas 7³ ,setelah saya membaca literasi saya mulai paham , dan saya dapat menjawab pertanyaan uji kopetensi dengan hasil memuaskan

    BalasHapus
  7. Nama saya Daniel Gultom.
    Uuntuk materi pelajaran nya,,,saya agak bingung.tetapi...semakin ku pelajari semakin saya tau,terimakasih buk guru atas pembelajaran materinya.🙏

    BalasHapus
  8. Nama:Virza novteen selita dinata
    kls:7²b
    setelah saya membaca materi tersebut,saya lebih mengerti

    BalasHapus
  9. Nama : Anggi Natalia Barutu
    Kelas 7.4
    Sebelum saya mengerjakan soal saya membacanya terlebih dahulu supaya saya dapat menjawabnya dengan baik, jika saya tidak membacanya maka saya tidak bisa menjawab soal tersebut karena soal tersebut di ambil dari materi yang telah di berikan kepada kita
    Maka dari itu sebelum menjawab soal
    Bacalah materi yang sudah diberikan

    BalasHapus
  10. Assalamualaikum Nama Saya
    Dhini Putri Ramdlani Dari Kelas 7³
    setalah saya membaca literasi saya pun mulai paham dan bisa menjawab atau mengerjakan soal dengan baik

    BalasHapus
  11. Nama:Jihan Wulandari
    Kls:73
    Dengan adanya materi kita bisa menjawab soal dengan benar

    BalasHapus
  12. ASSALAMUALAIKUM
    NAMA:VICKY FIRMANSYAH
    KELAS:71
    SAYA SUDAH MEMBACA DAN MEMAHAMINYA BUK

    BalasHapus
  13. Terimakasi materi yang Ibuk berikan sangat di mengerti

    BalasHapus
  14. Asalamualaikum nama saya DEVITA SARI
    dari kls 7².Terima kasih kpd bpk ibu guru yg telah memberikan materi ini .Sekian dari saya assalamualaikum .

    BalasHapus
  15. Nama:Igbal Adi pribowo
    Kls:74
    Terimakasi materi yang Ibuk berikan sangat di mengerti

    BalasHapus
  16. Asalamualaikum
    Nama:Anggi Safitri Amelia
    Kls:7²A
    Alhamdulilah dengan saya membaca materi diatas saya bisa mangerjakan soal dengan baik.sekian dari saya wasalamualaikum wb.

    BalasHapus
  17. Assalamualaikum...
    Nama :BILLIE ARMADAN NASUTION
    KELAS:71
    sebelum mengerjakan soal saya baca materi dan alhamdulilah saya mengerti dan mudah dalam mengerjakan soal

    BalasHapus
  18. Assalamualaikum saya muhamad yusub kelas 74
    Dengan membaca materi ini aku bisa memahami dan menjawab soal²

    BalasHapus
  19. Assalamualaikum saya riski nabila
    Dengan saya membaca materi d atas saya sangat mudah mengerjain nya

    BalasHapus
  20. Assalamualaikum, saya Fharel Yudhistira kelas 7.1,tsrimah kasih bu dengan materi yang ibu berikan di atas saya dapat dengan muda mengerjakan soal yang ibu berikan.

    BalasHapus
  21. Assalamualaikum, saya desti revinda lestari kelas 7.4a maaf baru bisa mengerjakan tugas ini soalnya sinyal telkomsel baru hidup. Terima kasih bu dengan materi yang ibu berikqn dia atas saya dapat dengan mudah mengerjakannya soal yang ibu berikan

    BalasHapus
  22. Nama:Saskia marselina
    Kelas:V11 4.b
    Dalam pambelajaran hari in dengan materi pjok saya sangat memahami tentang pembelajaran olah raga pada hari in.saya bertarima kasi pada bapak ibu guru 😊

    BalasHapus
  23. Nama:Saskia marselina
    Kelas:V11 4.b
    Dalam pambelajaran hari in dengan materi pjok saya sangat memahami tentang pembelajaran olah raga pada hari in.saya bertarima kasi pada bapak ibu guru 😊

    BalasHapus
  24. Nama:Saskia marselina
    Kelas:V11 4.b
    Dalam pambelajaran hari in dengan materi pjok saya sangat memahami tentang pembelajaran olah raga pada hari in.saya bertarima kasi pada bapak ibu guru 😊

    BalasHapus
  25. Nama:Saskia marselina
    Kelas:V11 4.b
    Dalam pambelajaran hari in dengan materi pjok saya sangat memahami tentang pembelajaran olah raga pada hari in.saya bertarima kasi pada bapak ibu guru 😊

    BalasHapus
  26. Nama: Clarista avisa
    Kelas: 7⁴ a
    Dalam pembelajaran materi ini saya sangat paham tentang pembelajaran olahraga pada hari ini. Saya mengucapkan Terima kasih untuk bapak/ibu guru

    BalasHapus
  27. Selamat Pagi Bapak/Ibu Guru
    Saya Putri Titian Kelas VII¹
    Mengucapkan terima kasih atas materi yang diberikan karena saya dapat mengerti lebih tentang pembelajaran olahraga Bola Voli

    BalasHapus
  28. Selamat pagi bapak dan ibu guru
    Nama:Saskia marselina
    kls :V11 4.b
    Terima kasih atas pembelajaran hari in pak,buk

    BalasHapus
  29. Assalamu'alaikum pak/buk guru
    Nama:vicky firmansyah
    Kelas:7¹B
    SAYA TELAH MEMBACA NYA DAN BISA DI PAHAMI

    BalasHapus
  30. Assalamualaikum nama saya Devita sari
    Kls 7².alhamdullilah dengan ada nya materi ini saya bisa mengerjakan soal yg ibu berikan.wassalamualaikum wb

    BalasHapus
  31. Makasih buk atas materi ini saya dapat mengisi soal soal yg ibu kasih.

    BalasHapus
  32. Assalamualaikum wr. wb,nama saya Willia Saputri kelas 73 alhamdulillah dengan saya membaca literasi saya dapat memahami soal dan jawaban, sekian

    BalasHapus
  33. Assalamu'alaikum
    Nama : clarista Avisa
    Kls :7⁴a
    Alhamdulillah saya dapat memahami materi untuk hari ini Terima kasih atas materi hari ini bapak/ibu guru
    Saya ucapkan terimakasih
    Assalamu'alaikum wr wb

    BalasHapus

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

IKLAN BAWAH JUDUL