Pendaftaran Implementasi Kurikulum Merdeka Tahun Pelajaran 2024/2025 Telah Dibuka, Beginilah Alurnya
susirahayu99.blogspot.com|| Pendaftaran Implementasi Kurikulum Merdeka Tahun Pelajaran 2024/2025 Telah Dibuka, Beginilah Alurnya ~ Bapak dan Ibu Kepala Satuan Pendidikan, Hari ini, Permendikbudristek nomor 12 tahun 2024 tentang Kurikulum pada Pendidikan Anak Usia Dini, Jenjang Pendidikan Dasar, dan Jenjang Pendidikan Menengah telah dirilis.
Terdapat mekanisme yang berbeda bagi satuan pendidikan yang baru mendaftar Implementasi Kurikulum Merdeka Tahun Pelajaran 2024/2025 atau yang sudah pernah menerapkan Implementasi Kurikulum Merdeka Tahun Pelajaran sebelumnya.
Seperti apa alur implementasi Kurikulum Merdeka yang perlu dilalui? Mari simak alur yang dapat Ibu dan Bapak jalani, baik bagi satuan pendidikan yang baru akan mendaftar Kurikulum Merdeka, maupun bagi satuan pendidikan yang telah menerapkan Kurikulum Merdeka, baik mandiri belajar, mandiri berubah, dan mandiri berbagi.
Pendaftaran IKM Tahun 2024/2025 dimulai Tanggal 27 Maret - 28 April 2024 di Akun PMM Kepala Sekolah.
Bagi bapak ibu yang mendaftarkan satuan pendidikannya menjadi pelaksana Implementasi Kurikulum Merdeka Tahun Pelajaran 2024/2025 silahkan KLIK DISINI atau copy link di bawah ini
https://sites.google.com/wartek.belajar.id/portal-informasi-ikm2024/
Bagi anda yang memerlukan file pdf Permendikbudristek nomor 12 tahun 2024 tentang Kurikulum pada Pendidikan Anak Usia Dini, Jenjang Pendidikan Dasar, dan Jenjang Pendidikan Menengah dapat anda unduh pada link di bawah ini
Semoga Informasi berkaitan dengan Pendaftaran Implementasi Kurikulum Merdeka Tahun Pelajaran 2024/2025 Telah Dibuka, Beginilah Alurnya dapat memberikan manfaat bagi kita semua.
Posting Komentar